Social Icons

Pages

Minggu, 04 November 2012

GRIYA


Kiat Mengorganisir Kamar Mandi

Ilustrasi

Kamar mandi masa kini telah berubah menjadi tempat yang mirip dengan spa favorit. Jadikan kamar mandi mungil Anda tetap lebih fungsional.
Bak dengan pusaran air, shower pesanan khusus, dan tempat mewah yang luas dapat dikombinasi untuk menciptakan sebuah pengalaman pribadi di dalam rumah. Cukup sempurna untuk beristirahat setelah menjalani hari yang melelahkan.
Namun, kamar mandi juga merupakan tempat  yang mudah berantakan. Ketika anggota keluarga memiliki kebiasaan yang berbeda dan meletakkan alat-alat mandinya serampangan. Kamar mandi dapat kehilangan fungsi rekreasinya.
Beruntung, dengan beberapa pengaturan yang efektif berikut, akan mengurangi kekacauan serta memastikan kamar mandi bebas stres dan menenangkan.
Setidaknya, ada tiga masalah utama yang harus digaris bawahi untuk mengatasi kekacauan mandi:

# 1 - Terlalu Banyak Barang? Buang Beberapa!
Salah satu sumber terbesar penyebab  kamar mandi berantakan adalah  banyaknya  produk yang sebenarnya sudah tidak digunakan. Kebanyakan orang yang telah membeli shampoo atau barang  lain yang tidak disukai akan beralih sebelum produk yang lama benar-benar habis.
Buruknya, mereka masih sayang membuang produk yang sudah tidak digunakan tersebut. Beberapa malah mereka simpan di dalam lemari kamar mandi atau rak di kamar mandi. Tentunya ini memenuhi ruang di dalam kamar mandi.
Apapun itu, jika telah lebih dari 12 bulan mereka bertengger di sana, buang saja! Bahkan jikalaupun produk tersebut baru digunakan beberapa kali dan masih banyak. Produk ini tetap berpotensi menyebabkan bahaya  dan harus dibuang.

#2 – Tempat Penyimpanan Kurang? Ciptakan lebih banyak ruang!
Mengorganisir kamar mandi utama maupun ruang mencuci, sebaiknya dibuat dalam  ruang yang cukup. Anda dapat menambahkan sebuah keranjang pribadi yang diatur  anggota keluarga  dengan lebih fungsional dan estetis. Ada beberapa produk  tersedia untuk membuat lemari tetap rapi dan countertops  tetap bersih. Unit penyimpanan over-the-tank dapat menjadi penyimpanan ideal untuk memanfaatkan ruang vertikal di kamar mandi yang mungil. Juga, jangan lupa  lemari penyimpanan "off-site"! Sebuah lemari ruang dalam ukuran besar dapat dimanfaatkan untuk menyimpan gulungan kertas toilet, handuk ekstra, dan beberapa cadangan alat kamar mandi lainnya.

# 3 - Tidak Ada Sistem Organisasi? Kembangkan Rutinitas!
Setelah beberapa kekacauan dihilangkan dan penyimpanan  ditentukan, sangat penting  membuat semua hal berada di tempat secara tepat. Jangan buru-buru meletakkan segala sesuatu  di tempat  semula. Tentukan sebuah sistem  untuk menyimpan barang-barang, misalnya, sabun tangan, losion, sikat gigi dan pasta gigi, semua merupakan barang yang paling sering digunakan di kamar mandi. Oleh karena itu letakkan mereka di atas meja.
Kemudian tetapkan aturan aturan,  tidak boleh ada lebih dari empat obyek  di atas meja.  Segala sesuatu  diletakkan di sisi rumah lain seperti  lemari atau  rak-rak. Jadikan ini sebagai rutinitas  menempatkan barang-barang kembali ke tempat asalnya.
Mungkin memerlukan beberapa waktu untuk menyesuaikan  sistem baru  menjadi sebuah kebiasaan. Akan tetapi ini akan memudahkan menemukan barang sehingga menjadi usaha yang layak diperjuangkan. Dengan  beberapa langkah singkat, kamar mandi impian Anda kini dapat menjadi tempat yang damai untuk menikmati hari-hari.

Sumber :
Kiat Mengorganisir Kamar Mandi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar